Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
https://ulanda.id/wp-content/uploads/2025/01/WUJUDKAN-IMPIAN-MENJADI-PETANI-SUKSES-bersama-Pupuk-Organik-Padat-Super-Ge-Lite-SGL.gif
BeritaDaerahUlanda Channel

Diskon Tarif Listrik 50% Resmi Berlaku, Ini Syaratnya!

24
×

Diskon Tarif Listrik 50% Resmi Berlaku, Ini Syaratnya!

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

ULANDA.ID I Gorontalo, 4 Januari 2025 – Terkait dengan kebijakan diskon tarif listrik sebesar 50 persen, Asisten Manajer Niaga dan Pemasaran PLN UP3 Gorontalo PLN UP3 Gorontalo. Roman, mengungkapkan bahwa pemerintah memberikan stimulus ini dengan tujuan untuk mensejahterakan masyarakat serta meringankan beban hidup dan meningkatkan daya beli di awal tahun 2025.

“Pemerintah memberikan keringanan sebesar 50 persen bagi para pelanggan,” tegasnya.

Example 300x600

Pemberian diskon tarif listrik ini berlaku untuk pelanggan baik yang menggunakan sistem pascabayar maupun prabayar (token listrik), dan akan dilaksanakan mulai bulan Januari hingga Februari 2025.

Ketentuan Diskon untuk Pelanggan Pascabayar dan Prabayar

Menurut penjelasan dari Asisten Manajer Niaga dan Pemasaran PLN UP3 Gorontalo, pemberlakuan diskon untuk pelanggan prabayar akan dilakukan berdasarkan siklus tagihan.

“Untuk pelanggan prabayar, pemberlakuan diskonnya akan diterapkan ketika tagihan pemakaian listrik mereka berakhir di akhir bulan,” ujarnya.

Lebih rinci, Roman menjelaskan bahwa penggunaan listrik di bulan Januari akan mendapatkan potongan tarif sebesar 50 persen di bulan Februari, sementara penggunaan listrik di bulan Februari akan mendapatkan potongan 50 persen yang berlaku di bulan Maret.

Namun, beliau menekankan bahwa pemberian diskon ini memiliki batasan.

Baca Juga : PLN Gerak Cepat, 24 Gardu Induk Sulut-Gorontalo Pulih

Pembelian Token Listrik Ada Batasannya

“Namun, ada batasannya setiap data, jadi ketika pembelian token melebihi batas yang sudah ditentukan, maka pelanggan tidak akan mendapatkan diskon tersebut,” tambahnya.

Dengan kata lain, pelanggan tidak dapat membeli token secara berlebihan untuk mendapatkan potongan, dan sistem ini akan memantau jumlah pembelian yang dilakukan.

“Sistem pascabayar ini kan pakai dulu, kemudian bayar. Jadi pemberlakuannya seperti itu,” tegasnya, menjelaskan perbedaan antara sistem pascabayar dan prabayar dalam penerapan diskon.

Rincian Diskon untuk Pelanggan Prabayar (Token Listrik)

Bagi pelanggan prabayar, diskon 50 persen juga akan diberlakukan. “Misalnya, jika rata-rata pemakaian token listrik pelanggan sebesar Rp200.000 per bulan, mereka cukup membeli token sebesar Rp100.000 dan akan mendapatkan jumlah KWh yang setara dengan harga Rp200.000, yaitu dengan potongan sebesar Rp100.000,” tambahnya..

Dengan adanya kebijakan ini, pelanggan prabayar akan merasakan manfaat langsung berupa penghematan biaya listrik yang signifikan, sehingga diharapkan dapat meningkatkan daya beli dan membantu perekonomian keluarga di awal tahun 2025.

Dampak Positif bagi Masyarakat

Kebijakan diskon tarif listrik ini diharapkan dapat memberikan keringanan kepada masyarakat, terutama bagi mereka yang selama ini merasakan dampak dari inflasi dan peningkatan biaya hidup.

Dengan potongan tarif ini, diharapkan masyarakat dapat lebih mudah mengakses energi listrik dan beradaptasi dengan kondisi ekonomi yang sedang berfluktuasi.

Kebijakan ini merupakan bagian dari langkah pemerintah untuk mendorong pemulihan ekonomi yang lebih cepat dan berkelanjutan, sembari memastikan kebutuhan dasar energi tetap terjangkau bagi seluruh lapisan masyarakat./rA81

Untuk informasi lebih lanjut tentang ketentuan dan mekanisme diskon tarif listrik ini, masyarakat dapat menghubungi layanan pelanggan PLN atau mengunjungi situs resmi PLN.

 

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *